fbpx

Nodes Studio

Nodes Studio
dapur minimalis

Tips Menghadirkan Dapur Bersih Rapi Agar Betah Masak di Rumah

Dapur yang bersih dan rapi merupakan salah satu ruangan primer yang keberadaannya sangat penting pada setiap rumah. Ruangan ini memiliki fungsi utama sebagai tempat memasak dan menyiapkan hidangan sebelum akhirnya ditaruh di meja makan. Walaupun fungsi utamanya sebagai tempat memasak, namun bukan berarti Anda harus melupakan estetika dari desain dapur itu sendiri.

Baca Juga : Nodes Studio Hadirkan Rumah Mewah Modern

Tidak hanya soal estetika, desain dapur yang menawan nyatanya juga dapat meningkatkan mood dan membuat Anda lebih bahagia ketika memasak. Belum lagi jika dapur menyatu dengan ruang makan, Anda dan keluarga pun dapat merasakan suasana hangat dan nyaman sehingga enggan untuk makan di luar. Lalu, apa yang harus dilakukan untuk menghadirkan dapur rapi sederhana namun tetap cantik dan bersih? Simak tips dari Nodes Studio berikut ini!

Dapur Bersih Rapi Dengan Warna Monokrom

Dapur Bersih Rapi
BEHANCE

Beberapa orang menganggap palet warna monokrom memiliki kesan yang membosankan. Padahal jika dipadu padankan dengan apik, palet warna ini dapat menciptakan harmoni pada dapur terlihat bersih dan rapi. Anda dapat mengaplikasikan warna terang seperti putih pada dinding ataupun meja. Nah untuk bagian kabinet dan beberapa peralatan dapur, Anda dapat memberikan aksen warna hitam untuk membuat tampilannya menjadi dapur bersih rapi.

Organisir Tempat Penyimpanan Bumbu Agar Dapur Bersih Rapi

Bumbu dapur yang terorganisir
SHUTTERSTOCK

Jika pernah menonton video-video di media sosial TikTok, Anda pasti sudah familiar dengan tips desain yang satu ini. Untuk menambah estetika di dapur, Anda dapat menggunakan media penyimpanan bumbu dan bahan memasak berbahan kaca dengan tutup kayu atau alumunium. Selain itu, Anda juga dapat menata dapur secara terorganisir dengan menggunakan rak khusus agar lebih mudah ditemukan dan meningkatkan tampilan dapur itu sendiri.

Gantung Peralatan Masak dengan Rapi

Gantungan peralatan masak
KNB Ltd

Untuk memberikan kesan dapur ala profesional, Anda dapat menggantung beberapa peralatan masak yang masih memiliki tampilan menawan di dinding. Cara penataannya pun tidak boleh sembarangan. Anda dapat menggantung dari yang terkecil ke terbesar, dan hindari menumpuk peralatan pada satu gantungan. Namun jika tidak ingin digantung, Anda dapat menatanya dengan rapi pada rak.

Tempatkan Island Pada Dapur Bersih Rapi

Dapur Bersih Rapi
BEHANCE

Island merupakan meja di area tengah dapur yang berfungsi sebagai tempat preparasi atau bahkan bersantap yang nyaman. Tidak hanya itu, furniture ini juga memiliki beberapa tempat penyimpanan. Sehingga Anda dapat menyimpan berbagai perlengkapan masak atau alat makan agar dapur terlihat lebih rapi. Nah, pemilihan warna island dapat Anda sesuaikan dengan kitchen set dan berikan sentuhan material marmer agar lebih menawan.

Dekorasi Lampu Gantung Pada Dapur Bersih Rapi

Dapur Bersih Rapi
BEHANCE

Jangan takut untuk menghadirkan beberapa dekorasi pada dapur Anda. Salah satu dekorasi yang tidak boleh dilewatkan adalah mengaplikasikan lampu gantung di atas island. Selain dapat memberikan pencahayaan yang maksimal, lampu gantung dengan desain yang unik juga dapat meningkatkan tampilan dapur Anda menjadi lebih cantik.

Baca juga : 10 Desain Dapur Bersih Mewah Agar Masak Lebih Seru!

Sebagai ruangan yang cukup penting di rumah, desain dapur juga menjadi salah satu hal penting yang harus Anda perhatikan. Namun jika tidak ingin repot, Anda dapat mempercayakan Nodes Studio untuk membantu mewujudkan dapur yang stylish untuk Anda.

Dapur Bersih Rapi

Nodes studio adalah perusahaan jasa desain interior dan arsitektur dengan signature desain interior modern & kontemporer. Jika kamu memutuskan untuk menerapkan desain interior modern pada hunianmu. Jangan ragu untuk berkonsultasi pada kami, klik disini!

Leave a Reply

Your email address will not be published.

You may use these <abbr title="HyperText Markup Language">HTML</abbr> tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

*